KI Banten, 1 Aug 2019 10:34 am

RAKERNIS KE-9 DI BANDUNG: OPTIMALISASI KETERBUKAAN INFORMASI MEWUJUDKAN INDONESIA BERDAYA SAING GLOBAL

Rapat Kerja Teknis (Rakernis) ke-9 Komisi Informasi seluruh Indonesia yang berlangsung dari tanggal 29 hingga 31 Juli 2019 mengangkat tema Optimalisasi Keterbukaan Informasi Mewujudkan Indonesia Berdaya Saing Global di Hotel Courtyard by Marriot Bandung, Dago, Jl. Juanda Bandung. Pelaksanaan Rakernis merupakan rangkaian persiapan Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) KI seluruh Indonesia ke-10 yang akan diselenggarakan di Provinsi Bangka Belitung.

Dalam pembukaan Rakernis ke-9 yang diikuti oleh 34 KI seluruh Indonesia, dihadiri oleh Ketua Komisi Informasi (KI) Pusat Gede Narayana, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil bersama Sekretaris Jenderal Kementerian Komunikasi dan Informatika Rosarita Niken Widiastuti. Program tahunan KI Pusat ini juga dihadiri Ketua DPRD Jawa Barat Ineu Purwadewi Sundari dan Ketua Komisi I DPRD Jabar H Syahrir serta Ketua MUI (Majelis Ulama Indonesia) Jabar KH Rachmat Syafe’i, Kepala Biro Keuangan Kemenkominfo RI sekaligus Plt. Sekretaris KI Pusat Bambang Sigit Nugroho. Mewakili Komisi Informasi Banten yaitu Ketua Komisi Informasi Provinsi Banten (KI Banten) Hilman didampingi Wakil Ketua KI Banten H. Maskur.

Gede Narayana menyatakan, tema yang diangkat pada rakernis kali ini, tentu tidak hanya sekadar sebuah tema, melainkan ada visi yang lebih besar untuk mewujudkan bangsa ini dapat bersaing dalam kehidupan masyarakat internasional melalui adanya keterbukaan informasi publik. “Tema Rakernis difokuskan pada keterbukaan informasi di bidang Demokrasi Ekonomi, Penegakan Hukum yang Berkeadilan, dan Pemerintah Partisipatif. Apabila keterbukaan informasi dapat menjadi oksigen dalam setiap pelaksanaan demokrasi ekonomi, penegakan hukum dan pelaksanaan pemerintahan, tentunya Indonesia akan sejajar dengan negara-negara maju serta dapat bersaing dalam segala aspek pada pergaulan masyarakat internasional,” kata Gede Narayana menjelaskan.

Untuk itu, ia berharap kepada seluruh peserta berfikir secara optimal dalam merumuskan ide-ide dan gagasan, agar apa yang menjadi tujuan daripada tema rakernis ini dapat terwujud, seperti terwujudnya keterbukaan informasi publik pada pelaksanaan Demokrasi Ekonomi, Penegakan Hukum yang Berkeadilan, dan Pemerintahan yang Partisipatif. Seluruh peserta yang berjumlah sekitar 100 orang dari KI Pusat dan KI Provinsi dan Kabupaten/Kota akan dibagi dalam tiga komisi untuk melakukan pendalaman isu tiga sub tema rakernis tersebut.

Selain itu, ia juga menyampaikan informasi tentang Permendagri nomor 33/2019 tentang Pedoman Penyusunan Anggaran Belanja Daerah yang mencantumkan adanya dukungan dana untuk pelaksanaan penyelesaian sengketa informasi dan sosialisasi pelaksanaan keterbukaan informasi di KI Provinsi dan Kabupaten/Kota. (yuli)

Berita Terkait

Agenda

13Mar
Mediasi 2
13.00

KANTOR KOMISI INFORMASI PROVINSI BANTEN


13Mar
Sidang Ajudikasi Nonlitigasi Pemeriksaan Awal
13.00

KANTOR KOMISI INFORMASI PROVINSI BANTEN


13Mar
Sidang Ajudikasi Nonlitigasi Pemeriksaan Awal
10.00

KANTOR KOMISI INFORMASI PROVINSI BANTEN


12Mar
Sidang Ajudikasi Nonlitigasi Pemeriksaan Awal
13.00

KANTOR KOMISI INFORMASI PROVINSI BANTEN


Artikel

Menkominfo: Keterbukaan Informasi Bagian Integral Pembangunan

29 May 2020 10:37 am  |  KI Banten

Orang Tanpa Gejala Corona dan Potensi Generasi Paranoid Dalam Dilema Keterbukaan Informasi Publik

6 Apr 2020 11:51 am  |  KI Banten

RUU PDP Punya Hubungan Erat Dengan UU KIP

10 Mar 2020 11:30 am  |  KI Banten

Kontrol Sosial Itu Bernama Komisi Informasi

2 May 2018 09:56 am  |  KI Banten

Transparansi Ala Rumah Makan

24 Feb 2017 11:07 am  |  KI Banten

Lembaga Pendidikan Harus Terbuka

24 Oct 2016 13:39 pm  |  KI Banten

Pengumuman

Link

Ombudsman
KI Pusat
BPKP
BPK
BAWASLU
Web Pemerintahan Provinsi Banten
POLRI
KPU
KPK
Komnasham
Kejaksaan
Mahkamah Agung

Kotak Saran

Statistik Kunjungan

User Online
:
112
Today Visitor
:
1.389
Month Visit
:
15.514
Total Visit
:
541.531
IP Address
:
10.255.101.248

Kontak Kami

  • Komisi Informasi Provinsi Banten

    Jl. Raya Pakupatan Blok Kemang, Kel. Penancangan, Kec. Cipocok Jaya, Kota Serang, Banten 42124

    Telp/Fax: 0254 - 7927100

    Whats App : 02547927100

    E-mail: komisiinformasi[at]bantenprov.go.id dan kipbanten[at]gmail.com

© 2015 Komisi Informasi All Rights Reserved.